Samarinda, Suluhnusantaranews, Guna meningkatkan pelayanan terhadap kegiatan kedewanan, Sekretaris DPRD Provinsi Kalimantan Timur Dra. Hj. Norhayati US, M.Si memimpin rapat rutin internal bersama Pejabat Struktural Sekretariat DPRD Provinsi Kalimantan Timur, Kamis 27/4/23.
Sekwan Dra. Hj. Norhayati US, M.Si menjelaskan tujuan rapat internal diadakan guna konsolidasi internal dalam rangka mewujudakn pelayan prima terhadap kegiatan kedewanan.
“Konsolidasi internal ini dilaksanakan demi peningkatan kinerja sekretariat dewan agar menjadi lebih baik,” jelasnya.
Pada arahannya, sekretaris menyampaikan kepada seluruh pejabat struktural untuk lebih meningkatkan kinerja satu sama lainnya.
“Saya berharap kepada seluruh pegawai yang ada di Sekretariat DPRD Kaltim bisa meningkatkan kinerja dan saling bersinergitas, berinovasi serta bekerjasama dengan baik agar pencapaian kerja bisa berjalan lancar sesuai tupoksi masing-masing,” ujarnya
Tambahnya, untuk mencapai kinerja yang baik perlu ada kekompakan dalam melaksanakan pekerjaan terutama dari segi komunikasi dan koordinasi, karena itu merupakan hal yang penting dalam menjalankan hubungan yang baik antara rekan kerja.
***Reporter Suluhnusantaranews(Hendi Gea)